Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selain tak kunjung memenangi Liga Champions, Mbappe disebut berada di bawah bayang-bayang Neymar.
Alhasil, Mbappe ingin menemukan pelabuhan karier selanjutnya.
Salah satu klub yang digadang-gadang akan menampung penyerang 22 tahun itu adalah Real Madrid.
Baca Juga: Gerard Pique Heran, Kylian Mbappe Serius Ingin Bunuh Bek Barcelona di Jalanan
Pasalnya, masa depan Mbappe kini ditentukan oleh hanya satu panggilan telepon.
Satu panggilan yang dimaksud adalah telepon transfer dari Real Madrid atau perpanjangan kontrak dari PSG.
Jika Messi benar-benar pergi ke PSG, bukan tidak mungkin Mbappe akan menerima telepon dari Real Madrid.
Sebaliknya, jika Messi memutuskan untuk tidak pergi ke PSG, mantan penyerang AS Monaco itu kemungkinan akan menerima perpanjangan kontraknya.
Kendati demikian, Mbappe menegaskan masa depannya tidak ditentukan dari satu pertandingan saja.