Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Awalnya saya merawatnya [Valentino Rosi] saat dia mengalami kecelakaan saat balapan motor di Tavullia," tuturnya menambahkan.
Claudio Costa menceritakan bagaimana sudah yakin dengan potensi Valentino Rossi sejak kecil.
Claudio Costa bahkan membantu meyakinkan ibu Valentino Rossi, Stefania Palma, untuk membiarkan putranya memburu karier di ajang balap.
Sebelumnya, Stefania Palma berharap agar Valentino Rossi memiliki gelar akademis.
Baca Juga: Valentino Rossi Madesu, Komentator MotoGP Pahami Sikap Yamaha Pilih Daun Muda
"Suatu hari ibunya mengatakan kepada saya bahwa dia ingin Valentino Rossi meraih gelar akademis," ucap Claudio Costa.
"Saya mengatakan padanya bahwa dia akan memenangi lebih banyak gelar juara balapan dengan sebuah motor," tuturnya menambahkan.
Benar saja, perkataan Claudio Costa kepada ibu Valentino Rossi menjadi ramalan yang menjadi kenyataan.
Valentino Rossi kini menjadi salah satu pembalap MotoGP tersukses dengan torehan total sembilan gelar juara dunia sejak debutnya pada 1996.
Baca Juga: Performa Makin Habis Dimakan Usia, Valentino Rossi Sulit untuk Raih Podium Lagi