Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Ini hasil kerja keras semua pemain di tim. Semua siap untuk laga ini dan semua bekerja keras," kata Casemiro, dikutip BolaSport.com dari ESPN.
"Kami sadar bahwa semua pemain itu penting. Saya tidak merasa kaget dengan penyelamatan yang dilakukan Thibaut, dia penjaga gawang yang hebat."
"Akan tetapi, kami tidak bisa berbicara hanya satu pemain saja setelah kemenangan yang dipetik seperti hari ini. Harus mengucapkan selamat kepada semuanya".
"Tren bagus dengan empat kemenangan berturut-turut ini satu hal yang penting terutama karena banyak pemain yang cedera."
"Mereka semua adalah pemain yang sangat penting. Semoga saja mereka bisa kembali pulih."
"Ini bukan hanya karena Atletico Madrid kalah, kami yakin (kami bisa memenangkan) liga."
"Saya pikir masih ada 42 poin tersisa, itu banyak poin. "
"Kami tahu masih banyak pertandingan liga tersisa."
"Kami tahu ini sulit, tapi kami percaya bisa menjuarai liga," tutur gelandang berusia 28 tahun ini mengakhiri.