Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Lalu sponsor, Alhamdulillah semua stay di Arema, tapi nilainya bisa jadi turun karena semua sektor terdampak pandemi."
"Makanya kami juga memaklumi, dan kami harap pemain juga memahami, mungkin nilai kontraknya juga akan turun," tambahnya.
Baca Juga: Persib Bandung Sudah Lepas Dua Pemain, Siapa Selanjutnya?
Ruddy Widodo sendiri berharap sejumlah pemain yang kontraknya diperpanjang bisa legowo menerima tanda kerjasama Arema FC ini.
"Kami mohon dengan sangat pada pemain-pemain agar sabar dan mohon pengertiannya," ujar Ruddy Widodo.
Ruddy Widodo sendiri memastikan penurunan kontrak untuk para pemain Arema FC ini tidak terlalu jeblok dan tidak beda jauh dengan klub-klub Indonesia lainnya.
Baca Juga: Update Transfer Persib - Sang Pahlawan Comeback, 2 Pemain Didepak
"Turunnya sampai berapa? Kami antarklub sudah telepon-teleponan dan antarklub tidak beda jauh," ujar Ruddy Widodo.
Sang general manajer juga mengutarakan bahwa dampak dari ketiadaan penonton memang begitu terasa bagi Singo Edan.
Apa lagi sudah empat tahun belakangan ini, subsidi pemerintah daerah tidak lagi menjadi sumber pemasukan utama bagi klub.
Baca Juga: Kalimat Membara Eks Playmaker Barito Putera setelah Gabung Klub Chile