Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah Tolak Klub Asing, Pemain Ini Terima Pinangan Persib Bandung

By Alif Mardiansyah - Selasa, 23 Februari 2021 | 18:50 WIB
Logo Persib Bandung. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Tiadanya kompetisi sepak bola Tanah Air pun berlangsung cukup lama sejak medio Maret 2020.

Baca Juga: Pamit dari Persib, Pemain Ini Susul Fabiano Beltrame dan Zulham Zamrun

Banyak dari pemain yang mentas di Liga Indonesia mendapatkan tawaran bermain di luar negeri, termasuk Abdul Aziz.

Terlebih, Aziz kontraknya sempat telah usang bersama Persib Bandung sejak 31 Desember 2020, berdasarkan data Transfermarkt.

Pemain jebolan Diklat Persib Bandung tersebut pun mengakui mendapatkan tawaran dari klub kasta kedua Liga Malaysia, Kelantan FC.

Baca Juga: Menatap Liga 2 2021, Klub Ini Bakal Dapat Dukungan dari Anak Dewa

Namun, Abdul Aziz memilih bertahan untuk setia bersama Persib.

"Kalau tawaran mah ada, kemarin juga ada tim Liga 2 Malaysia Kelantan FC yang mau datangkan Aziz," kata Abdul Aziz seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Kompas.com, Jumat (12/2/2021).

"Perwakilannya menghubungi saya dan menawari ke sana."

Baca Juga: Mentas di Liga 2, Dewa United FC Bertekad Kirim Pemain ke Luar Negeri