Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Uji Coba Timnas U-22 Indonesia Vs Tira Persikabo Batal, Instagram Indosiar Turut Jadi Korban

By Hugo Hardianto Wijaya - Rabu, 3 Maret 2021 | 20:35 WIB
Kushedya Hari Yudo berlatih bersama timnas U-22 Indonesia di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Di sisi lain, Kapolsek Tanah Abang, Singgih Hermawan, telah menjelaskan alasan pembatalan laga uji coba tersebut.

Singgih tidak menampik jika PSSI telah meminta izin untuk menggelar laga uji coba bagi timnas U-22 Indonesia dan Tira Persikabo.

Hanya saja, karena pengajuan surat permohonan sangat mepet dengan hari H, pihak kepolisian tidak bisa memberikan izin.

"Kegiatan rencana sparring timnas U-22 dengan Persikabo tidak kami izinkan, karena belum ada izin," ujar Singgih Hermawan kepada awak media, di Stadion Madya.

Baca Juga: Dilatih Radovic, Eks Gelandang Persib Bandung Cetak Gol Debut di Liga Montenegro

"Sampai setelah maghrib belum ada izin, sehingga kami larang digelar," katanya lagi.

Lebih lanjut, Singgih juga menjelaskan bahwa pihak kepolisian lah yang meminta para pemain dari kedua tim untuk segera kembali ke hotel masing-masing.

"Kami sampaikan ke panitia karena izinnya belum keluar maka kami larang kegiatan. Dari panitia sampaikan ke pemain untuk pulang," tuturnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P