Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Klub yang bermarkas di Pulau Dewata itu saat ini masih terus menjalani komunikasi dengan Stefano agar ia bisa tetap memperkuat klub pada musim 2021 ini.
Baca Juga: Tanpa Marc Marquez, Honda Bersinar di Qatar karena Stefan Bradl
"Kalau soal ini (hengkangnya Stefano Lilipaly) belum bisa dipastikan hingga saat ini," ujar Michael Gerald kepada BolaSport.com, Minggu (7/3/2021).
Pembicaraan dengan pemain berdarah Belanda itu masih berlangsung, sehingga belum ada keputusan apapun.
Apakah Stefano Lilipaly resmi hengkang dari Bali United atau bagaimana kelanjutannya.
"Karena sampai saat ini masih dalam pembicaraan antara kami dan Stefano Lilipaly," ucapnya.
Baca Juga: Empat Pemain Bali United Bakal 'Berkhianat' Sementara saat Melawan Timnas U-22 Indonesia
Selain itu, Bali United juga berharap bisa mempertahankan salah satu pemain andalan timnas Indonesia tersebut.
Oleh karena itu, pembicaraan tersebut masih terus dilakukan oleh manajemen kepada Stefano agar ia tetap bertahan dengan tim.