Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Beberkan Alasan Pakai Formasi 4-4-2 untuk Timnas U-22 Indonesia

By Wila Wildayanti - Senin, 8 Maret 2021 | 06:15 WIB
Shin Tae-yong sedang memberikan keterangan kepada awak media seusai laga uji coba timnas U-22 Indonesia versus Bali United, 7 Maret 2021. (Foto Virtual) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Namun, bukan hanya formasi tersebut saja, pelatih yang memiliki pengalaman selama 15 tahun itu juga bisa menerapkan formasi selain 4-4-2.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Kutukan Anfield Masih Berlanjut, Liverpool Tumbang dari Fulham Akibat Eror Mohamed Salah

"Kami Sudah bicarakan ke pemain juga kalau kami akan menggunakan formasi 4-4-2," ujar Shin Tae-yong dalam jumpa pers virtual yang turut dihadiri BolaSport.com, Minggu (7/3/2021).

Menurut pelatih berusia 52 tahun tersebut, ia bisa menggunakan formasi lain apabila anak asuhnya sudah mampu beradaptasi dengan formasi 4-4-2.

Itu yang menjadikan alasan Shin tetap menggunakan formasi 4-4-2 walaupun berbeda skuad.

"Kalau sudah beradapatasi dengan 4-4-2, ada 4-3-3 dan 3-5-2. Tapi karena belum beradaptasi dengan baik makanya masih pakai itu, dan pasti ada saatnya kami akan gunakan formasi lain," tuturnya.

Sementara itu, untuk formasi tersebut memang sangat berbeda dengan yang kerap diperlihatkan di segala strata timnas Indonesia.

Baca Juga: Libas Bali United, Shin Tae-yong Nilai Penampilan Timnas U-22 Indonesia Lebih Baik

Beberapa tahun terakhir timnas Indonesia lebih akrab dengan formasi 4-3-3 dengan modifikasi 4-5-1 atau 4-2-3-1.

Namun, saat berada di tangan Shin Tae-yong ini, semua pecinta sepak bola menyadari bahwa skuad timnas Indonesia identik dengan formasi 4-4-2.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P