Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Duet Legendaris Liga Inggris Minggir, Kane-Son Jadi Pasangan Paling Garang
"Kami (Tira Persikabo) sekarang merubah jadwal latihan menjadi lima hari dalam satu pekan," kata Igor Kriushenko.
"Karena perhelatan turnamen Piala Menpora (2021) sudah mendekat," sambung pelatih yang berusia 57 tahun itu.
Igor Kriushenko menuturkan, keputusan dalam menambah jadwal latihan diharapkan mampu membuat kinerja anak asuhnya semakin baik.
Baca Juga: Tampil Tak Menyatu, Liverpool Disebut Eks Kapten Man United Sudah Masuk Periode Krisis
Menurut Igor Kriushenko, performa dari skuad Tira Persikabo masih belum bisa dikatakan memuaskan.
"Kami pun berharap dengan latihan yang rutin itu semua kelemahan yang masih kami miliki bisa diperbaiki," kata pelatih asal Belarusia.
Klub yang berjulukan Laskar Padjajaran tersebut diharapkan meraih hasil yang memuaskan pada Piala Menpora 2021.