Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Tes Pramusim, Valentino Rossi Dapat Ramalan Sadis dari Pengamat MotoGP

By Agung Kurniawan - Selasa, 9 Maret 2021 | 16:40 WIB
Aksi pembalap Petronas Yamaha, Valentino Rossi pada tes pramusim MotoGP 2021, Qatar (6/3/2021) (https://twitter.com/sepangracing)

MOTOGP.COM
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2021 di Sirkuit Losail Qatar, Sabtu (6/3/2021).

Karena hal itulah, Valentino Rossi belum mampu menorehkan catatan waktu terbaiknya bersama Petronas Yamaha SRT.

"Yang pasti, posisinya tidak fantastis dan begitu juga waktu catatan lap saya," ucap Valentino Rossi, dilansir dari Crash.

"Hari ini saya merasa sangat tak nyaman dengan motornya, masih ada masalah dengan motornya jadi saya tak bisa melakukan time attack," imbuhnya.

Baca Juga: Soal Setelan Motor Yamaha, Cal Cruthclow Dulu Sehati dengan Valentino Rossi

Situasi yang dialami oleh pembalap berusia 42 tahun itu turut mengundang perhatian dari pengamat MotoGP ternama, Carlo Pernat.

Dalam sebuah kesempatan, Carlo Pernat membuat prediksinya terkait kinerja Valentino Rossi pada musim 2021 ini.

Pria asal Italia tersebut merasa pemegang sembilan gelar juara dunia itu masih akan mengalami kesulitan pada MotoGP 2021.

"Valentino Rossi tidak bermain dengan jalan sembunyi-sembunyi," ucap Carlo Pernat, dilansir dari laman GPOne.

Baca Juga: Luca Marini Lebih Cepat, Valentino Rossi Mengaku Tidak Nyaman dengan Motornya