Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Gawat, Payah soal Comeback di Liga Champions Bikin Kans Lolos Cuma 16 Persen

By Beri Bagja - Selasa, 9 Maret 2021 | 19:30 WIB
Ekspresi Cristiano Ronaldo dalam pertandingan Juventus vs Lyon pada babak 16 besar Liga Champions, 7 Agustus 2020. (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

Semusim berikutnya, Ronaldo pindah ke Juventus dan menjadi aktor comeback menakjubkan atas Atletico Madrid.

Di babak 16 besar, Juve kalah dulu 0-2 sebelum membalasnya pada pertemuan kedua dengan skor 3-0.

Kali ini Ronaldo menjadi protagonis kebangkitan dengan ukiran hattrick yang melesatkan tim ke perempat final.

Momen itu ialah satu-satunya kejadian Juventus bisa bangkit dari enam kesempatan terakhir.

TWITTER.COM/SPORTZ_HUB
Momen para pemain Juventus meratapi ketertinggalan gol lewat penalti Memphis Depay pada laga leg kedua babak 16 besar di Allianz Stadium, Jumat (7/8/2020) atau Sabtu dini hari WIB.

Musim lalu, masih segar dalam ingatan kala Ronaldo dkk disingkirkan Olympique Lyon di babak 16 besar.

Di partai pertama, Tim Putih-Hitam kalah 0-1 di kandang Lyon akibat gol tunggal Lucas Tousart.

Pada leg kedua, Ronaldo mengukir brace buat Juventus, tetapi menjadi sia-sia karena Memphis Depay mencuri gol tandang via eksekusi penalti.

Si Nyonya Tua pun tersisih karena aturan gol tandang.