Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tinggalkan Persipura, Si Anak Baik Marinus Wanewar Gabung Muba Babel United

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 10 Maret 2021 | 10:50 WIB
Marinus Wanewar bersama pemain timnas U-22 Indonesia merayakan gol yang dicetak saat melawan Madura United. (INSTAGRAM PSSI)

Pasalnya, Muba Babel United sendiri telah membidik tiket promosi agar mentas ke Liga 1 musim depan.

"Marinus memang sudah menandatangani kontrak dengan Muba Babel United dan sepakat menjadi bagian tim untuk musim ini," ungkap Achmad Haris dikutip dari Sripoku, Selasa (9/3/2021).

"Kehadiran Marinus diharapkan dapat meningkatkan daya gedor di lini depan, perekrutan ini juga sesuai dengan arahan pembina Muba Babel United, bapak Dodi Reza Alex yang menginginkan adanya skuat yang kompetitif dan bisa bersaing merebut 1 dari 3 tiket promosi ke Liga 1 nantinya," imbuhnya.

Baca Juga: Soal Target di Piala Menpora, Bos Persija Minta Tembus Tiga Besar

Penujukkan Marinus Wanewa tak lepas dari rekomendasi langsung pelatih Bambang Nurdiansyah.

XUAN BINH/VNEXPRESS
Striker timnas U-23 Indonesia, Marinus Wanewar, saat dihadang dua bek Vietnam dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2020, di Stadion My Dinh, Minggu (24/3/2020).

Bambang Nurdiansyah dipastikan tetap menukangi Muba Babel United untuk musim ini.

"Semua perekrutan pemain tentunya berdasarkan kebutuhan tim dan sudah mendapat persetujuan atau rekomendasi dari tim pelatih," kata Haris.

"Terkait posisi kepala pelatih juga sudah dapat kami pastikan bahwa kita tetap akan bersama Bambang Nurdiansyah, kerjasama yang terjalin musim lalu akan kita teruskan dan kami telah bersepakat sama-sama berusaha keras membawa Muba Babel United naik ke Liga 1 musim depan," ujarnya lagi.

Lebih lanjut, Haris mengatakan bahwa akan ada kejutan lagi untuk tim Laskar Ranggonang.