Piala Menpora 2021, Borneo FC Berharap Bisa Lolos dari Lubang Neraka

By Ridwan Budiman - Sabtu, 13 Maret 2021 | 17:45 WIB
Logo baru Borneo FC yang baru diperkenalkan pada Mingu (7/3/2021) (BORNEO FC)

Dikabarkan oleh Borneo FC bahwa pertandingan penyisihan grup B ini bakal dimainkan seluruhnya di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

"Happy weekend wal! Catat nih jadwal pertandingan Borneo FC Samarinda," tulis Borneo FC dikutip Bolasport dari Instagram klub.

"Babak penyisihan Grup B akan dimainkan di Stadion Kanjururhan, kab. Malang," tambahnya.

Baca Juga: Pelatih Persib, Robert Rene Alberts Bocorkan Pemain Pengganti Omid Nazari di Piala Menpora 2021

Setelah dengan rinci memberi tahu jadwal pertandingan Borneo FC di Piala Menpora, Pesut Etam kemudian mengajak pendukungnya untuk mendukung dari rumah masing-masing.

Hal ini bertujuan untuk mensukseskan pelaksanaan protokol kesehatan yang telah ditetapkan di Piala Menpora 2021.

Selain itu Borneo FC juga meminta doa dari para pendukungnya agar tim dapat lolos dari Grup B yang terkenal dengan grup neraka ini.

Baca Juga: PT LIB: Persipura Jayapura Pastikan Tidak Ikut Piala Menpora 2021

"Dukung dari rumah, dan doakan kami bisa lolos di grup ini, Aamiin," tulis Borneo FC.

Dalam beberapa postingan terbarunya, Borneo FC terlihat sudah berlatih dengan sejumlah anggota skuad Pesut Etam.