Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Presiden Persija Bocorkan Siasatnya Pinjamkan 3 Pemain ke Dewa United

By Alif Mardiansyah - Selasa, 16 Maret 2021 | 16:30 WIB
Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca ketika Press Conference mengenai Launching Persija Jakarta di Kantor Persija, Kuningan, Jakarta (21/02/2020). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Awalnya, Prapanca menyampaikan mengenai pemain Persija yang terkini bergabung dengan Dewa United, Resky Fandi.

Presiden Persija Jakarta tersebut mengatakan kalau Resky akan bertahan selama satu musim bersama Dewa United.

Baca Juga: Pelatih Lampang FC Gedor-gedor Kamar Todd Rivaldo Ferre, Ada Apa?

"Persija resmi meminjamkan Resky Fandi ke Dewa United terhitung mulai hari ini dengan durasi peminjaman satu musim ke depan," kata Mohamad Prapanca seperti dilansir oleh BolaSport.com dari situs resmi klub.

Lebih lanjut, Mohamad Prapanca menyampaikan harapannya untuk Resky Fandi dan beberapa pemain muda Persija yang dipinjamkannya di Dewa United.

Prapanca berharap agar mereka dapat belajar dan nantinya dapat lebih baik lagi saat kembali ke Persija Jakarta.

Baca Juga: 900 Menit, Klub Todd Rivaldo Ferre di Liga Thailand Alami Mimpi Buruk

"Kami berharap dengan peminjaman ini, Resky bisa mendapatkan kesempatan bermain lebih banyak di sana (Dewa United). Sehingga, bisa mengoptimalkan kemampuan terbaiknya," tutur Mohamad Prapanca.

"Dengan dipinjamkan satu pemain lagi ke Dewa United, resmi sudah ada tiga pemain muda Persija yang kami pinjamkan ke sana," ujar Prapanca.

"Harapannya tentu mereka bisa lebih bekerja sama di sana dan saat kembali ke Persija nanti dapat banyak ilmu yang mereka bisa terapkan agar lebih baik," ucap Presiden Persija Jakarta tersebut.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P