Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akan tetapi, Madrid memeperbesar keunggulan setelah Marco Asensio mencetak gol dua menit setelahnya.
Kemenangan 3-1 atas Atalanta membuat Madrid meraih keunggulan agregat 4-1 dan berhak melaju ke babak 8 besar Liga Champions
Adapun laga tersebut menandai pencapaian spesial Ramos di Liga Champions.
Bek sekaligus kapten Madrid itu menyumbangkan satu gol untuk kemenangan tim setelah menjalankan tugas dengan sempurna sebagai eksekutor penalti.
Ramos melepaskan tendangan kaki kanan ke sisi kanan gawang Atalanta.
Baca Juga: Sumbang Sebiji Gol, Sergio Ramos Dekati Rekor Gol Bek Legendaris Real Madrid di Liga Champions
Berkat sebiji gol ke gawang Atalanta, Ramos kini telah mengumpulkan 15 gol dalam keikutsertaannya di Liga Champions.
Jumlah gol tersebut membuatnya menyalip catatan milik pelatihnya sendiri, Zinedine Zidane.
Menurut statistik Squawka yang dikutip BolaSport.com, Zidane hanya mampu menorehkan 14 gol selama kariernya sebagai pemain di Liga Champions.