Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Hadapi Barito Putera, PSIS Semarang Terus Matangkan Taktik

By Wila Wildayanti - Kamis, 18 Maret 2021 | 11:00 WIB
Pratama Arhan Rifai saat menjalani latihan bersama PSIS Semarang. (MEDIA PSIS SEMARANG)

Menurut Imran hal ini dinilai penting, apalagi tinggal menghitung hari Piala Menpora 2021 bakal bergulir.

Baca Juga: 7 Striker Berlabel Timnas Indonesia yang Didatangkan Persib Usai Juara, Tidak Semua Moncer

"Pada intinya mereka sudah paham bagaimana bertahan, menyerang, transisi. Itu yang saya matangkan kali ini. Karena mereka juga sudah lama tidak bermain," ucap mantan pemain timnas Indonesia tersebut.

Walaupun waktu cukup mepet Imran mengaku bahwa Septian David Maulana dkk tetap berusaha dan bekerja keras selama latihan.

Tim berjulukan Mahesa Jenar tersebut bahkan telah siap sepenuhnya untuk menghadapi Barito Putera ataupun tim yang lainnya.

Baca Juga: Edinson Cavani Tak Masuk Skuad Man United untuk Melawan AC Milan

"Hasilnya juga sesuai yang kami harapkan. Anak-anak lancar dalam melaksanakan pola taktikal dan mereka juga nampak antusias," tuturnya.

Tak hanya itu, PSIS Semarang juga mewaspadai Barito Putera, terutama pada posisi sayap mereka.

Baca Juga: Misteri Penumpang Pesawat yang Sebabkan Indonesia Dipaksa Mundur dari All England Open 2021

Imran mengaku walaupun buta akan kekuatan Barito Putera, mereka diketahui tetap memiliki pemain sayap yang lincah dan cepat.

Sekedar info, setelah menjalani game internal pada pagi hari, skuad PSIS bakal langsung berangkat ke Solo pada Jumat (19/3/2021) siang WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P