Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Menpora 2021 Jadi Ajang Evaluasi untuk Mengukur Kualitas Pemain Lokal Persiraja Banda Aceh

By Abdul Rohman - Kamis, 18 Maret 2021 | 22:45 WIB
Skuad Persiraja Banda Aceh saat menghadapi Bhayangkara FC pada pekan pertama Shopee Liga 1 2020 (PERSIRAJA.ID)

Baca Juga: Persipura Jayapura Bakal Pakai Pemain Muda di Piala AFC

"Karena bagi kami harus fair dong untuk mengecek situasi mereka sekarang setelah setahun tidak bertanding karena tidak ada kompetisi," kata Rahmat Djailani.

"Jadi kami harus benar-benar melihat kemampuan mereka di Piala Menpora."

"Jadi semua pemain kami kontrak untuk Piala Menpora saja," sambung Rahmat Djailani.

Dalam menyambut Piala Menpora 2021, skuad Persiraja Banda Aceh tengah disibukkan dengan persiapan.

Baca Juga: Pertimbangan Persipura Jayapura Tolak Pinjamkan Pemain ke Klub Lain

Skuad yang diasuh Hendri Susilo tersebut telah menjalani latihan sejak 8 Maret 2021.

Pada Piala Menpora 2021, Persiraja Banda Aceh tergabung di grup D bersama Persib Bandung, Persita Tangerang, dan Bali United.

Pertandingan grup D Piala Menpora 2021 digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.

Miftahul Hamdi dkk dijadwalkan berangkat menuju ke Yogyakarta pada 22 Maret 2021.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P