Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Profil Singkat Tiga Pemain Asia yang Diisukan ke Persib Bandung

By Rinaldy Azka Abdillah - Sabtu, 20 Maret 2021 | 10:15 WIB
Logo Persib Bandung. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

1. Zachary Herivaux

Pemain keturunan Jepang-Haiti tersebut masuk bursa calon pemain Persib Bandung usai namanya mencuat ke permukaan berkat pernyataan dari Robert Rene Alberts.

Zachary Herivaux sendiri merupakan pemain berusia 25 tahun yang lahir di Osaka Jepang.

Terakhir ia memperkuat San Antonio FC, klub asal Amerika Serikat yang mentas di United Soccer League.

Baca Juga: Piala Menpora 2021 - Tak Ada Kata Juara Dalam Daftar Target Ezra Walian

Selama kariernya, sepupu dari Naomi Osaka itu sudah bermain untuk timnas Haiti sejak masih di U-20 sampai sekarang di level senior.

Hingga saat ini ia tercatat sudah bermain untuk timnas Haiti sebanyak 25 pertandingan.

Yang paling teringat adalah kala ia berhadapan dengan Argentina di mana ia harus bertemu dengan Lionel Messi

Seperti tercatat di Transmerkarket, harga pasaran dari Zachary Herivaux adalah $ 150 ribu.

Baca Juga: Termasuk Bek Andalan Shin Tae-yong, PSIS Boyong 24 Pemain ke Solo