Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada paruh akhir gim ketiga, Intanon masih berada dalam posisi unggul atas Okuhara.
Dia bahkan mendekati kemenangan dengan memimpin skor 18-14.
Hanya, mental Okuhara belum sepenuhnya hancur.
Sebaliknya, Okuhara mampu menjaga fokus dalam memenangi poin demi poin.
Dia pun berhasil menyamakan kedudukan menjadi 18-18 setelah memetik empat poin beruntun.
Baca Juga: Pol Espargaro, Dari Korban PHP Valentino Rossi Kini Ambisius Jadi Juara MotoGP
Seakan tak cukup sampai di situ, Okuhara meneruskan perolehan poin beruntunnya menjadi enam untuk lebih dulu mencapai match point dalam kedudukan 20-18.
Intanon memang masih bisa menyelamatkan satu match point, tetapi hal itu tak cukup untuk membendung laju kemenangan sang lawan.
Okuhara memenangi gim penentuan sekaligus pertandingan setelah pengembalian Intanon dinyatakan keluar oleh hakim garis.