Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erling Haaland Klarifikasi soal Ngambek yang Tertangkap Kamera

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 21 Maret 2021 | 14:30 WIB
Erling Haaland, menjelaskan soal gesture yang ia tunjukkan saat digantikan pada pertandingan Liga Jerman, Sabtu (21/3/2021). (TWITTER.COM/SIEMPREFRENKIE)

“Ini bukan hasil yang bagus. Namun, kami akan menggunakan hasil hari ini sebagai motivasi untuk lebih kuat,” tulis Haaland. 

Baca Juga: Tak Perlu Rekrut Erling Haaland, Manchester United Cuma Butuh 1 Hal untuk Kembali Berjaya

“Terima kasih untuk semua suporter atas dukungannya. Kami akan segera kembali!” 

Haaland sudah mencetak 33 gol untuk Borussia Dortmund sepanjang musim ini.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Bundesliga - Bayern Emang Gila, Cetak 4 Gol setelah Main 10 Orang, Lewandowski Hattrick dalam 21 Menit

Pencapaiannya membuat nama Haaland masuk ke daftar incaran banyak klub elite, termasuk Real Madrid, Chelsea, hingga Manchester United. 

Ia diperkirakan memiliki nilai jual mencapai 75 juta euro atau setara Rp 1,2 triliun sejak melakukan debut bersama Dortmund pada musim lalu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P