Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Coutinho diharapkan mampu menjadi pengganti Neymar Junior yang pada awal musim 2017-2018 memutuskan untuk pergi dari Barcelona.
Coutinho sempat tampil cukup meyakinkan pada paruh musim 2017-2018 usai didatangkan dari Liverpool.
Coutinho sukses mempertajam lini serang Barcelona dengan mencetak 9 gol dan 7 assist dalam 22 laga yang dia jalani di berbagai ajang.
Baca Juga: Rumor Transfer - Sudah Resmi Gabung Barcelona, Georginio Wijnaldum Tinggalkan Liverpool yang Terluka
Namun, pada musim 2018-2019, penampilan Coutinho tak sesuai dengan banderol harganya.
Dari 54 laga yang dijalani di semua kompetisi, gelandang berusia 28 tahun itu hanya mencetak 11 gol dan 5 assist.
Penampilan flop itu membuat Barcelona memutuskan untuk meminjamkan Coutinho ke Bayern Muenchen pada musim 2019-2020.
Meski ikut membawa Bayern Muenchen menjadi juara Liga Champions pada musim itu, nyatanya statistik Coutinho juga tidak menakjubkan.