Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sumardji menambahkan, para suporter hasus lebih mawas diri dan mengerti batasan serta bertanggung jawab untuk keselamatan bersama.
Kembalinya sepak bola melalui Piala Menpora lebih bijak diramaikan dengan tertib sesuai peraturan yang telah gencar digalakkan.
"Kita boleh menyambut sepak bola ini dengan cara mengepakkan protokol kesehatan. Yang disarankan klub dan stakeholder protokol kesehatan adalah dengan menonton di rumah,” ujar Sudarmaji.
“Kami sudah melakukan banyak iimbauan, termasuk terima kasih kepada media yang sudah membantu dalam memberikan imbauan kepada publik dan suporter bahwa nonton bareng itu bukan dilarang, tapi nobar itu harus mengedepankan protokol kesehatan.”
“Jika memang tidak memungkinan bisa mengadakan nobar dengan menjamin protokol kesehatan maka jangan dipaksakan menggelar nobar,” tutur Sudarmadji.