Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski begitu ada juga dukungan penuh kepada Sudirman dan meminta suporter Persija Jakarta bersabar.
Baca Juga: UFC 260 - Lawan Raja Kelas Berat, Si Predator Tak Ingin Ulangi Kesalahan Ini
"Apapun alasannya, tim sekelas Persija mau turnamen atau kompetisi resmi jangan coba-coba. Nama Persija lebih besar. Seharusnya manajemen mikir. Dalam turnamen ini Persija seharusnya memberikan kesempatan untuk mengambil pelatih yang berpengalaman agar nanti di Liga 1 tidak harus adaptasi lagi," tulis akun farhan25497.
"Sudirman hanya menerima mandat sebagai pelatih kepala dengan kemampuan basic. Di sini salah manajemen yang tidak mau mencari pelatih baru," tulis akun instagram hendriwhy6.
Persija Jakarta masih memiliki dua pertandingan lagi di Grup B Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Pelatih Bali United Minta Pemainnya Jalankan Satu Misi Penting saat Bentrok Kontra Persib Bandung
Andritany Ardhiyasa dkk akan melawan Borneo FC dan Bhayangkara Solo FC.
Perlu diketahui, Sudirman diangkat menjadi pelatih kepala Persija Jakarta menggantikan Sergio Farias.
Sebelumnya Sudirman hanya merupakan asisten pelatih Sergio Farias.
Setelah Persija Jakarta memutuskan kontrak Sergio Farias pada 2020, Sudirman pun naik jabatan.