Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cicipi Rezim Jose Mourinho dan Ole Solskjaer, Luke Shaw Beberkan Perbedaannya

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 24 Maret 2021 | 05:15 WIB
Bek kiri Manchester United, Luke Shaw. (TWITTER.COM/SQUAWKA)

"Dia menangani situasi dengan sempurna dalam hal apa yang dibutuhkan, apalagi di klub besar seperti Manchester United."

"Dia menghilangkan tekanan dari para pemain dan mengambil semuanya sendiri."

"Terkadang itu tidak adil karena kami adalah orang-orang di lapangan dan kami juga perlu mengambil bagian yang adil."

"Bagi saya, terutama dari apa yang saya miliki sebelum Ole masuk, ini adalah perbedaan total. Itu telah mendorong saya ke level yang baru," ucapnya menambahkan. 

Shaw juga membuat pengakuan tentang momen ketika dirinya dinobatkan sebagai pemain terbaik Manchester United versi penggemar pada 2018-2019.

Baca Juga: Luke Shaw, Pemain yang Bangkit Usai Dihancurkan dan Dibuang Mourinho

Meski meraih penghargaan yang dikenal dengan nama Sir Matt Busby Player of the Year, Shaw percaya performanya saat ini jauh melebihi apa yang dia capai dua tahun lalu.

"Saya tidak berada di dekat yang terbaik saat itu. Jika saya jujur, itu musim yang sangat buruk dari semua orang," ujar Shaw. 

"Mungkin saya hanya salah satu dari orang yang sedikit lebih menonjol tapi saya tidak istimewa."

"Jelas sekarang adalah periode terbaik yang saya miliki. Saya telah berhasil mempertahankan serangkaian permainan dan terus bermain."

"Saya menikmatinya dan saya pikir itu adalah hal terpenting yang ingin saya dapatkan kembali, yaitu kenikmatan sepak bola. "

"Saya mendapatkan kembali melakukan apa yang saya sukai," tuturnya mengakhiri. 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P