Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Efek Pandemi Covid-19, Piala Menpora 2021 Dihantui Badai Cedera

By Hugo Hardianto Wijaya - Rabu, 24 Maret 2021 | 13:00 WIB
Bek Persik Kediri, Andri Ibo, menyundul bola saat timnya berhadapan dengan Persebaya Surabaya di laga Grup C Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Selasa (23/3/2021). (Tribun Jabar/Deni Denaswara)

"Dan setelah babak pertama, masuk ruang ganti, saya beri instruksi kepada pemain tetap tenang dan bermain dengan ciri khas Persebaya (yaitu) satu dua sentuhan bola bawah."

"Terbukti di babak kedua dengan 10 pemain justru kami menguasai jalannya pertandingan," tandas Aji.

Sebelumnya, persoalan stamina pemain yang menurun juga sempat dikeluhkan oleh pelatih Arema FC, Kuncoro.

Keluhan itu disampaikan Kuncoro usai timnya menahan imbang Tira Persikabo dengan skor 1-1 dalam laga pembuka Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (21/3/2021).

Baca Juga: Gelandang Liverpool Bantah Kabar Telah Sepakat Gabung Barcelona

Kuncoro menilai kondisi fisik para pemainnya masih jauh dari kata bugar mengingat sudah lama tidak bertanding.

"(Kekurangannya) stamina. Karena bisa dibilang (persiapan) minim, tapi itu nggak bisa jadi alasan. Ini pertandingan pertama," ucap Kuncoro dalam jumpa pers virtual, Minggu (21/3/2021).

"Makanya saya bilang ini agak berat, tiga tim ini sangat berat," tandasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P