Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Van de Beek juga hanya mampu mencetak sebiji gol dan sebiji assist dari 27 laga tersebut.
Tak hanya itu, dia lebih banyak bermain sebagai pemain cadangan daripada starter.
Dari 27 laga, Van de Beek hanya menjadi starter sebanyak 12 kali, itu pun lebih banyak bermain di Piala FA.
Baca Juga: Jesse Lingard Ungkapkan Sosok Yang Beri Nasihat Sebelum Pindah ke West Ham
Kondisi tersebut jelas mengundang sejumlah kritik dari berbagai pihak, tak terkecuali Rio Ferdinand.
Dilansir BolaSport.com dari Goal International, Ferdinand mengaku tidak ingin mengkritik Van de Beek.
Menurut Ferdinand, Van de Beek sudah jelas salah sejak kali pertama menjatuhkan pilihan untuk bergabung dengan Manchester United.
Van de Beek seharusnya sudah tahu kalau peluangnya untuk bermain di Manchester United tidak ada.