Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hal itu lantaran peran krusial Tadic bagi Ajax, terutama pada musim 2018-2019 setelah mereka menghancurkan Real Madrid di Liga Champions.
Tadic diganjar nilai sempurna, 10 dari 10 oleh media Prancis, L'Equipe, setelah membawa Ajax mempermalukan Madrid 4-1 di Bernabeu pada leg kedua babak 16 besar kala itu.
Tadic memang bisa dibilang salah satu pemain paling konsisten di Eropa saat ini.
Bukti kuat terpapar dalam statistiknya yang mentereng dengan akumulasi 75 gol dan 63 assist dalam 138 penampilan di berbagai ajang sejak musim 2018-2019.
Baca Juga: VIDEO - Griezmann Cetak Gol Tendangan Pisang Keren, Hasil Belajar dari Messi?
Wajar kalau perannya kerap dianggap mirip Ronaldo untuk Ajax maupun timnas Serbia.
Potensi pertemuan Tadic vs Ronaldo bakal semakin menarik karena eks pemain Southampton itu sendiri pernah mengungkap kekaguman kepada sosok CR7.
"Lionel Messi adalah pemain terbaik di dunia kalau soal bakat sepak bola, tapi Ronaldo adalah pemimpin sejati," ujarnya dalam sebuah kesempatan interviu tahun lalu.
"Kalau saya harus memenangkan sebuah pertandingan besar, saya akan pilih Ronaldo (daripada Messi)," imbuhnya, dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.