Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hancur Lebur di Piala Menpora 2021, Pelatih Persita Syukuri Satu Hal

By Ridwan Budiman - Selasa, 30 Maret 2021 | 09:15 WIB
Pelatih Widodo C Putro saat pertama kali bertemu para pemain Persita. (ESTU SANTOSO/BOLASPORT.COM)

"Dan ini tentu perlu kita coba, ya pengalaman (bermain untuk mereka)."

"Memang di dalam proses ini kita tidak bisa cepat berharap kepada mereka, tapi momen ini amat berharga meskipun menit bermainnya sangat minim," ujarnya.

Widodo C Putro berjanji ke depannya ia bakal lebih banyak memberikan menit bermain untuk pemain muda Pendekar Cisadane.

Baca Juga: Ada Kesalahan Prediksi dari Teco terkait Mainnya Rizky Pellu Lawan Persiraja

"Nanti kita akan terus mengasah mereka, memberi kesempatan kepada mereka supaya bisa menggantikan senior-seniornya di Persita," ujar eks pelatih Bali United ini.

"Karena memang tujuan dari awal, manajemen mengarahkan untuk itu (mengasah pemain muda)."

"Supanya nanti pemain muda ini punya jam bertanding dan pengalaman juga," ujarnya

Baca Juga: Teco Senang Bali United Petik 3 Poin Perdana di Piala Menpora

Sudah dipastikan tidak lolos ke babak delapan besar, kini tugas Widodo C Putro tentu menyiapkan skuadnya lebih matang lagi untuk turun di Liga 1 2021.

Hal ini perlu dilakukan agar kejadian buru di Piala Menpora 2021 tidak terulang lagi.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P