Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meregalli menilai Vinales telah menemukan ketenangan selama balapan berlangsung.
"Tanpa Valentino Rossi, saya memiliki kesan bahwa dia lebih percaya diri," ucap Meregalli kepada Gazzetta dello Sport, dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.
"Dia telah menemukan ketenangan pikiran yang lebih besar dalam pekerjaannya juga, meski mudah mengatakan itu ketika sedang berjalan baik," katanya menambahkan.
Baca Juga: Kamaru Usman Sempat Kena Semprot Pelatih Francis Ngannou karena Rusuh
Sebelumnya, Vinales pernah mengakui bahwa bisa lebih leluasa bekerja tanpa kehadiran Rossi.
"Tapi memang benar, di sisi lain saya akan memiliki lebih banyak kebebasan untuk bekerja dengan tim ini," kata Maverick Vinales.
"Karena tidak pernah mudah untuk berkembang bersama seorang legenda," imbuhnya.
Vinales masih mempunyai kesempatan untuk mengulangi kesuksesan menjadi pemenang pada seri berikutnya.
Pasalnya, seri kedua MotoGP 2021 tetap akan berlangsung di Sirkuit Losail, Qatar, pada 2-4 April mendatang.
Baca Juga: Sah! Legenda UFC Umumkan Duel Tinju Lawan Mantan Juara Dunia