Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Sosok Utama Di Balik Kebangkitan Si Bocah Nakal Barcelona

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 31 Maret 2021 | 10:45 WIB
Momen duel Ousmane Dembele dan Kylian Mbappe kala Barcelona bentrok dengan PSG di babak 16 besar Liga Champions 2020-2021. (TWITTER.COM/LE10SPORT_PSG)

Tugas utama dari Ghaidi adalah menjaga ketahan fisik Dembele yang kerap bermasalah sejak 3 tahun terakhir.

Baca Juga: Gabriel Jesus Sedang Belajar Menjadi Produktif Seperti Sergio Aguero

Sementara Duault juga datang dari latar belakang non-sepak bola.

Dia adalah seorang fisioterapis untuk tim atletik Prancis selama delapan tahun.

Tugas Duault adalah membantu Dembele agar dapat mengambil beban kerja yang lebih tinggi dan mencegah risiko cedera.

Sementara itu, Audebaud bekerja sebagai koki untuk beberapa restoran terkenal di dunia sebelum menetap di Barcelona.

Baca Juga: Dua Hal yang Buat Haaland Cocok Dijadikan Suksesor Aguero di Man City

Rombongan Dembélé menghubunginya pada 2018, tetapi dirinya bertanggung jawab atas menu makanan sang pemain mulai 2019.

Adapunn tugas dari Audebaud adalah menjaga pola makan dan mengontrol makanan yang dikonsumsi oleh Dembele agar mendapat asupan yang tepat.

TWITTER.COM/ESPNFC
Striker Barcelona, Lionel Messi (kanan) dan Ousmane Dembele, merayakan gol saat melawan Sevilla dalam laga pekan ke-25 Liga Spanyol 2020-2021, di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Sabtu (27/2/2021).

Keberadaan tiga sosok tersebut telah membuat mantan pemain Borussia Dormund itu bangkit dari keterpurukan.

Seiring penampilan apik Dembele musim ini, maka Barcelona dan Ronald Koeman tidak ragu kembali akan kualitas dari sang pemain.

Baca Juga: Tak Kunjung Raih Trofi, Nasib Harry Kane Seperti Alan Shearer

Malahan Barcelona berencana untuk menambah masa baktinya di Camp Nou.

Dembele sendiri masih terikat kontrak dengan El Barca hingga Juni 2022.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P