Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ingin Skuad PSMS 'Asal Jadi', Pelatih Ayam Kinantan Tolak Halus Kehendak Manajer Tim

By Ridwan Budiman - Rabu, 31 Maret 2021 | 12:30 WIB
Eks gelandang timnas Indonesia era 1990-an, Ansyari Lubis.

Ansyari Lubis selaku pelatih kepala dari PSMS Medan, justru mengatakan hal yang sebaliknya.

Di mana dirinya tidak ingin terburu-buru dalam menentukan target pemain baru untuk skuadnya ini.

Ansyari ingin pemain yang gabung ke dalam timnya nanti, merupakan pemain yang tepat tidak salah pilih.

Baca Juga: Gantungkan Nasib Bintang Garuda Nusantara, PSMS Ungkap Satu Tujuan Mulia

Sebab, Ansyari Lubis tidak ingin skuad PSMS yang berlaga di Liga 2 2021 nanti terkesan asal jadi.

"Kita tidak ingin terburu-buru merekrut pemain (baru), takutnya nanti kita salah pilih," ujar Ansyari Lubis.

"Kita tidak ingin merekrut pemain yang 'grasak-grusuk (asal-asalan)," tambah sosok yang juga pelatih tim PON Sumut ini.

Baca Juga: CEO Dewa United Siratkan Peran Hamka Hamzah di Cilegon United, Bukan Jadi Pelatih

Ansyari Lubis sendiri sejauh ini dalah mencari pemain baru selalu dilibatkan dalam setiap pemusatan latihan PSMS.

Apabila selama mengikuti latihan bersama dinilai cocok akan diserahkan ke manajemen untuk dilakukan penandatanganan kontrak.