Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Di Inggris Sergio Aguero sudah Seperti Lionel Messi dan Diego Maradona
Gli Azzurri membidik kemenangan demi menjaga posisi mereka dari kejaran Swiss yang sama-sama mengumpulkan 6 poin dari 2 pertandingan.
Di Grup D, Prancis bakal melawat ke Bosnia dan Herzegovina guna melakoni laga tandang pada matchday ketiga.
Bermodalkan satu hasil imbang dan satu kemenangan, pasukan Didier Deschamps bertekad meraih kembali tiga poin.
Kemenangan 2-0 atas Kazakstan menjadi modal penting Le Blues untuk tetap berada di puncak klasemen sementara Grup D.
Baca Juga: Koeman Ogah Angkut Aguero ke Barcelona, Pemain Incarannya Sudah Dapat Restu
Sementara itu, Jerman bakal menghadapi Makedonia Utara dalam lanjutan laga Grup J.
Saat ini Der Panzer masih menguasai Grup J dengan perolehan 6 poin, bersaing ketat dengan Armenia.
Pasukan Joachim Loew patut waspada dengan kekuatan Makedonia Utara yang muncul sebagai kuda hitam di Grup J.