Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tai Tzu Ying Cetak Rekor Baru Sepanjang Masa dalam Peringkat BWF

By Delia Mustikasari - Rabu, 31 Maret 2021 | 20:10 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying, berpose seusai bertanding pada semifinal BWF World Tour Finals 2020 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Sabtu (30/1/2021). (Raphael Sachetat)

Peringkat 10 besar di tunggal putra tetap tidak berubah, dengan Kento Momota (Jepang), Viktor Axelsen (Denmark), Anders Antonsen (Denmark), Chou Tien Chen (Taiwan), dan Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) secara berturut-turut di ranking kesatu hingga kelima dunia.

Juara Orleans Masters 2021, Toma Junior Popov (Prancis) naik lima posisi ke peringkat ke-42 dunia, sedanglan Ng Tze Yong (Malaysia) yang menjuarai Polish Open naik 30 setrip ke ranking ke-106 dunia.

Adapun Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia), Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang), Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) masih bertahan memimpin puncak masing-masing pada sektor ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran.

Sebagai catatan, mantan tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, mencatat total minggu terbanyak di posisi puncak dunia selama 348 minggu.

Baca Juga: Ada Kisah Sony Dwi Kuncoro, Maria Kristin, dan Lee Chong Wei di Balik Kesuksesan Hendrawan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P