Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Imbang Lawan Persita, Bali United ke Babak 8 Besar Piala Menpora

By Arif Setiawan - Jumat, 2 April 2021 | 17:15 WIB
Ilija Spasojevic mencetak gol kemenangan Bali United ke gawang Arema FC dalam partai Liga 1 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, 24 Agustus 2019. (TWITTER.COM/BALIUTD)

Skor berubah menjadi sama kuat 1-1.

Usai Persita cetak gol penyama, Stefano Cugurra memutuskan mengganti dua pemainnya.

Rizky Pellu dan Rahmat keluar digantikan oleh Sidik Saimima dan Yabes Roni.

Baliutd.com
Pemain sayap Bali United, Yabes Roni Malaifani.

Pada menit ke-65, gantian Persita yang mengganti dua pemainnya.

Edo masuk menggantikan Aldi dan Alta Ballah mengisi posisi Irsyad Maulana.

Menginjak menit ke-82, dua pergantian pemain kembali dilakukan Bali United.

Leonard Tupamahu dan Kadek Agung digantikan oleh Fahmi Al Ayyubi dan Haudi Abdillah.

Namun pergantian yang dilakukan Bali United dan Persita belum bisa mengubah skor.

Hingga pertandingan berakhir, skor sama kuat 1-1 masih bertahan.