Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Babak I - Romelu Lukaku Cetak Gol Ke-20, Bikin Rekor Sekaligus Bawa Inter Milan Unggul

By Beri Bagja - Minggu, 4 April 2021 | 02:42 WIB
Striker Inter Milan, Romelu Lukaku, merayakan gol yang dicetak ke gawang Genoa dalam laga Liga Italia di Stadion Luigi Ferraris, Sabtu (24/10/2020). (TWITTER.COM/INTER_EN)

Prosesnya berawal dari upaya membangun serangan dari sisi kiri yang dilakukan Alessandro Bastoni dan Ashley Young.

Crossing brilian Bastoni setelah bekerja sama 1-2 dengan Young berujung lontaran bola ke kotak penalti.

Lukaku menanduknya tanpa ampun ke arah gawang.

Bola sempat dihalau oleh kiper musuh, tetapi telanjur deras dan mental masih di sekitar area garis gawang, di mana Lukaku berada di sana.

Bagi sang bomber, ini menjadi gol ke-20 di Liga Italia 2020-2021.

Baca Juga: VIDEO - Harry Maguire Cetak Gol Tembakan Geledek ala Striker, Langsung Cari-cari dan Peluk John Stones

Menurut data Opta, lesakan ini lumayan bersejarah karena membuat Lukaku menjadi pemain ke-7 yang mencetak 20 gol atau lebih secara konsekutif di Liga Italia untuk Inter.

Dia menyamai torehan legenda semodel Giuseppe Meazza, Amedeo, Amadei, Roberto Boninsegna, Stefano Nyers, hingga bomber kekinian seperti Christian Vieri dan Mauro Icardi.