Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tekuk Arsenal, Liverpool Ukir Rekor Baru dan Bek The Reds Kesurupan Van Dijk

By Adi Nugroho - Minggu, 4 April 2021 | 06:20 WIB
Liverpool meraih kemenangan telak 3-0 saat berjumpa Arsenal di Stadion Emirates dalam laga pekan ke-30 Liga Inggris 2020-2021. (TWITTER.COM/OFFICIALFPL)

Kini, rekor baru pun tercipta usai Liverpool menekuk Arsenal di kandangnya sendiri dengan skor 3-0.

Baca Juga: Sempat Diejek Tak Becus Nendang Bola, Kini Harry Kane Dipuji Van der Vaart Selevel Lewandowski

Kemenangan Liverpool di kandang Arsenal itu tentu ditopang oleh banyak hal, bukan cuma gol Jota dan Salah.

Pertahanan yang bagus juga membuat Liverpool berhasil memetik hasil positif dari laga tersbut.

Bek-bek Liverpool yang main pada laga tersebut, yakni Nat Phillips, Ozan Kabak, Andrew Robertson, dan Trent Alexander-Arnold, plus Rhys Williams yang masuk sebagai pengganti pada menit ke-84, membukukan sebuah catatan hebat.

Dilansir BolaSport.com dari Squawka, dalam laga itu pemain bertahan Liverpool sama sekali tidak pernah dilewati oleh personel Arsenal.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Sundulan Terbang Lukaku Bikin Inter Milan Raih 9 Kemenangan Beruntun

Catatan itu membuat bek-bek Liverpool seakan kesurupan aura bek jagoan The Reds yang sedang absen karena cedera, Virgil van Dijk, selama bermain dalam pertandingan di Emirates.

Seperti diketahui, Virgil van Dijk memang jago dalam urusan menjadi tembok yang kokoh.

Bahkan, pada musim 2018-2019 lalu tidak ada satu pun pemain yang berhasil melewati Virgil van Dijk, baik itu di Liga Inggris maupun kompetisi lainnya seperti Liga Champions.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P