Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Antara David de Gea dan Dean Henderson, Ole Gunnar Solskjaer Sulit Pilih Kiper

By Lariza Oky Adisty - Senin, 5 April 2021 | 09:30 WIB
Kiper Manchester United, Dean Henderson. (TWITTER.COM/DEANHENDERSON)

Pelatih asal Norwegia tersebut juga mengatakan ia sulit mengabaikan salah satu dari Henderson dan De Gea. 

“Sulit meninggalkan salah satu dari mereka. Lebih mudah untuk memberikan Dean Henderson dan David De Gea kesempatan main,” tuturnya. 

Baca Juga: Pemain Muda Terbaik Eropa 2003 Sarankan Harry Kane Pilih Man United daripada Real Madrid

“Keputusan untuk memainkan mereka berdua adalah hal yang bagus. Anda akan melihat bergantian," ujar Solskjaer. 

Kemenangan atas Brighton juga mengantarkan Manchester United menjaga jarak agar tak semakin jauh tertinggal dari pemuncak klasemen sementara, Manchester City.

Baca Juga: Marcus Rashford Cetak dan Rayakan Gol, Bruno Fernandes Marah-marah

Tambahan angka penuh membuat Manchester United sekarang telah mengumpulkan 60 poin dari 30 pertandingan Liga Inggris 2020-2021.

Hal itu pun memangkas jarak mereka dengan Manchester City yang tadinya berjumlah 17 poin menjadi 14 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P