Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mason Greenwood Cetak Gol Kemenangan bagi Man United, Begini Wejangan dari Bruno Fernandes

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 5 April 2021 | 12:15 WIB
Proses terjadinya gol penyerang Manchester United, Mason Greenwood ke gawang Brighton & Hove Albion. (TWITTER.COM/T4RUM_)

Baca Juga: Manchester United Ganti Nama Jadi Comeback FC, Ini Deretan Momen Kebangkitan Setan Merah

"Jadi, hal itu mulai menjadi lebih sulit baginya, itu normal dan itu bagian dari perkembangannya dan dia akan belajar di sini."

"Tidak peduli berapa banyak gol yang dia cetak, yang terpenting bagi kami adalah tetap membantu tim dan dia melakukan yang terbaik karena bermain sebagai tim adalah hal terpenting."

"Tidak masalah siapa yang mencetak gol, apakah Mason mencetak gol atau tidak, yang penting dia bisa melakukan pekerjaan lain seperti memulihkan bola, menekan, bertahan saat kami membutuhkannya, membuat assist, dan menciptakan bahaya. Tidak penting dia mencetak gol atau tidak."

"Dia harus mengerti karena dia anak muda dan setiap striker ingin mencetak gol. Dia akan mencetak lebih banyak gol lagi dan lagi," ujar Fernandes melanjutkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P