Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, ternyata cedera yang dialami oleh Patrich cukup serius dan memerlukan perawatan intensif.
Saat ini, menurut Syamsuddin, kondisi Patrich sudah berangsur membaik dan sudah bergabung dalam latihan.
Hanya saja belum ada jaminan striker 32 tahun itu bisa berlaga dalam partai perempatfinal versus PSIS.
"Kondisi terakhir sudah membaik, tetapi dia masih latihan secara terpisah," ucap Syamsuddin dilansir Bolasport.com dari Kompas.
Baca Juga: Dapat Julukan The Next Boaz Salossa, Ricky Kayame: Masih Jauh Banget
"Mudah-mudahan dengan waktu jeda yang kami miliki bisa membaik semua," kata Syamsuddin Batolla.
Cedera yang dialaminya dalam laga perdana Piala Menpora membuat Patrich harus melewatkan duel melawan Bhayangkara Solo FC dan Borneo FC.
Ketidakhadiran eks striker Persebaya itu di lini depan PSM Makassar ternyata sangat berpengaruh.
Yakob Sayuri dkk sempat kesulitan meladeni perlawanan Bhayangkara Solo FC dan Borneo FC.
Baca Juga: Dua Pemain Persija Absen Lawan Barito Putera, Tiga Nama Siap Kembali