Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Nahas bagi John McPhee, dia turut terseret dalam insiden yang terjadi tepat di depannya tersebut.
John McPhee juga terjatuh dari kuda besinya. Lebih sialnya lagi, kepala pembalap asal Skotlandia itu sempat terhantam motor Jeremy Alcoba yang jungkir balik.
John McPhee beruntung karena tidak mengalami cedera serius. Meski begitu, dirinya tak kuasa menahan emosi yang sudah mendidih.
Kemarahan John McPhee bisa dimaklumi. Sebab, ini menjadi kali kedua secara beruntun dia gagal finis karena kecelakaan yang ditimbulkan pembalap lain.
Baca Juga: Kewalahan Hadapi Motor yang Kuat, Rossi: Anda Berada di Urutan Ke-15 dalam 10 Detik
The crash that ended the victory hopes for @johnmcp17 and @jeremyalcoba!
Thankfully both riders were OK! #DohaGP | #Moto3 pic.twitter.com/upCmTZqKta
— MotoGP (@MotoGP) April 5, 2021
Meski begitu, aksi mendorong dan menendang lawan yang dilakukan John McPhee terhadap Jeremy Alcoba tentu saja tidak bisa dibenarkan.
John McPhee mendapat denda sebesar 1.000 euro (sekitar 17 juta rupiah). Dia juga mendapat penalti start 10 detik lebih lambat dari pitlane pada Moto3 Portugal.
John McPhee mengeluarkan permintaan maaf atas keributan yang ditimbulkannya. Pembalap dengan tiga kemenangan di Moto3 itu legawa dengan sanksi yang diterimanya.
Baca Juga: Puncaki Klasemen MotoGP 2021, Johann Zarco Ingin Terus Berkembang