Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang Tipis Atas Klub Papan Bawah, Barcelona Disebut Cuma Beruntung

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 6 April 2021 | 19:15 WIB
Barcelona disebut cuma beruntung karena hanya berhasil menang tipis atas klub papan bawah, Real Valladolid. (TWITTER.COM/AALAMBAINSFCB)

Bola hasil sundulan Araujo rupanya mengarah ke Ousmane Dembele yang berada di belakangnya.

Tanpa basa-basi, Dembele melepaskan tembakan first time kaki kiri ke gawang Valladolid yang dijaga kiper Jordi Masip.

Baca Juga: Kata-kata Motivasi Sakti Messi di Balik Kemenangan Dramatis Barcelona

Gol tersebut menjadi satu-satunya yang tercipta dalam laga tersebut dan memastikan tiga poin bagi Barcelona.

Dengan kemenangan tersebut, Barcelona saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara Liga Spanyol 2020-2021 dengan koleksi 65 poin dari 29 laga.

TWITTER.COM/BRFOOTBALL
Selebrasi Ousmane Dembele usai mencetak gol kemenangan Barcelona atas Real Valladolid dalam laga Liga Spanyol, Senin (6/4/2021) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.

Blaugrana kini hanya terpaut sebiji poin dari Atletico Madrid yang telah mencapai 66 poin dari 29 laga.

Meski berhasil menang, pelatih Barcelona, Ronald Koeman, mengaku sedikit kecewa dengan penampilan anak-anak asuhnya.

Menurut Koeman, Barcelona bermain kurang apik dan lambat pada babak pertama.

Baca Juga: Kekecewaan Ronald Koeman Usai Barcelona Menang Atas Real Valladolid