Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski begitu, Aji menilai masih ada beberapa hal yang harus dievaluasi dari pertandingan melawan PSS.
"Evaluasinya dari saya, golnya tadi terjadi karena penalti," ucap pelatih berusia 51 tahun tersebut.
Baca Juga: PBSI Cuma Kirim 3 Wakil pada India Open 2021
Selain itu, yang menjadi perhatian atau evaluasi utama tim berjulukan Bajul Ijo tersebut yakni masalah lini belakang.
Menurut Aji, para pemain belakang Persebaya masih sering ada yang terpancing emosi sehingga terjadi pelanggaran-pelanggaran yang tak diperlukan.
Oleh karena itu, Aji mengingatkan agar para pemain belakang agar lebih hati-hati saat melawan Persib Bandung di babak 8 besar Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Susunan Pemain Juventus vs Napoli - Andrea Pirlo Berharap Tuah Cristiano Ronaldo
"Saya hanya ingin menyampaikan kepada pemain belakang, ketika melawan Persib di 8 besar nanti untuk lebih hati-hati dan jangan sampai terjadi pelanggaran-pelanggaran yang tidak penting di dalam pertandingan," tuturnya.
Persebaya dijadwalkan akan melawan Persib Bandung pada babak 8 besar Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (11/4/2021).