Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arsenal tampil lebih sedikit dominan dari segi penguasaan bola, tetapi minim peluang.
Pada menit ke-28, Alexandre Lacazette yang menerima umpan Thomas Partey, justru menendang bola dengan liar yang menyebabkan melebar.
Hingga babak pertama berakhir, tidak ada gol yang tercipta untuk kedua tim.
Skor 0-0 menjadi hasil akhir paruh waktu.
Baca Juga: Real Madrid Satu-satunya Tim di Spanyol yang Bisa Gulingkan Atletico
That's all for the first 45...
— Arsenal (@Arsenal) April 8, 2021
???? 0-0 ⚫️ (HT)
???? #UEL
Di babak kedua, Arsenal langsung berinisiatif menyerang lebih dulu.
Pada menit ke-49, The Gunners mendapatkan tendangan bebas dari sisi kanan, sedikit di luar kotak penalti usai Bukayo Saka dijatuhkan.
Willian yang menjadi eksekutor sukses mencukil bola melewati pagar betis Slavia, namun bola hanya menerpa tiang gawang sebelah kanan dan keluar.