Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Marc Marquez direncanakan akan menjalani pemeriksaan medis pada 12 April 2021 sebelum memutuskan apakah dia akan kembali dengan segera atau tidak.
Dilansir dari Gazzetta.it, Nama Marc Marquez pun sudah muncul dalam daftar pembalap yang wajib menjalani pemeriksaan medis di sirkuit pada seri ketiga MotoGP Portugal.
Jika berjalan lancar, MotoGP Portugal pun bakal menjadi arena kembalinya Marc Marquez setelah menepi selama sembilan bulan akibat cedera.
Seri balap MotoGP Portugal dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, pada 16-18 April.
Baca Juga: Pol Espargaro: Tenang Marc, Honda Tak Seburuk yang Terlihat di Qatar kok