Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sementara itu, Real Madrid berada di posisi ketiga dengan koleksi 63 poin dari 29 laga.
Jika salah satu dari kedua tim tersebut berhasil memetik kemenangan, maka baik Barcelona atau Real Madrid akan berkesempatan untuk bersaing ketat dengan Atletico Madrid.
Sampai saat ini, Atletico Madrid masih menjadi pemuncak klasemen dengan koleksi 66 poin dari 29 laga.
Baca Juga: Mikel Arteta Sebut Lionel Messi-nya Real Madrid Absen Dua Pertandingan
Namun, bukan hanya kesempatan Barcelona untuk meraih poin penuh dan membuka peluang besar meraih trofi Liga Spanyol musim ini.
Laga kali ini bisa dibilang juga merupakan ajang pembuktian bagi megabintang Barcelona, Lionel Messi.
Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Messi belum mencetak satu gol pun di El Clasico sejak 2018.
Terakhir kali Messi mencetak gol ke gawang Real Madrid adalah pada pekan ke-36 Liga Spanyol 2017-2018.