Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tertinggal dari Indonesia, Lee Zii Jia dkk Dijadwalkan Terima Vaksin Covid-19 Pertama Hari Ini

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 13 April 2021 | 09:45 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia (kiri), bersama Direktur Kepelatihan BAM, Wong Choong Hann. (OWEE AH CHUN/NST)

"Kami memahami risiko besarnya dan siap melakukan perjalanan ke New Delhi pada bulan depan," ucap Direktur Kepelatihan BAM, Wong Choong Hann.

"Bahkan, para pemain yang secara perhitungan sementara sudah lolos ke Olimpiade Tokyo 2020, akan mendapat vaksinasi saat turnamen India Open 2021 berlangsung. Jadi, saya pikir, ini tidak akan menjadi masalah bagi kami."

"Saat ini, para pemain tengah fokus dengan latihan mereka dan kami menantikan turnamen yang baik bagi kami," kata Wong lagi.

TWITTER.COM/STARSPORT_MY
Direktur Pelatih BAM, Wong Choong Hann

India Open 2021 adalah satu dari tiga turnamen tersisa dalam kalender BWF World Tour tahun ini yang menyediakan poin kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.

Dua turnamen lainnya ialah Malaysia Open 2021 (25-30 Mei) dan Singapore Open 2021 (1-6 Juni).