Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rekor tersebut dipecahkan saat dirinya bertanding melawan Hertha Berlin pada pekan kedelapan Bundesliga 2020-2021.
Hanya 18 hari berselang, Moukoko kembali mencatatkan namanya dalam buku rekor, kali ini pada kompetisi Liga Champions.
Moukoko tercatat sebagai pemain termuda yang pernah bermain dalam sebuah ajang Liga Champions pada usia 16 tahun 19 hari.
Saat itu, Dortmund tampil melawan Zenit St. Petersburg dan berhasil menang dengan skor tipis 2-1.
Masih belum berhenti di situ, Moukoko kembali memecahkan dua rekor lainnya di Bundesliga.
Baca Juga: Di Ujung Krisis Finansial, Borussia Dortmund Harus Jual Erling Haaland dan Jadon Sancho
Kali ini, Moukoko tercatat sebagai pemain termuda dalam starter dengan usia 16 tahun 25 hari pada 16 Desember 2020.
Kemudian, Moukoko mencatatkan dirinya sebagai pencetak gol termuda sepanjang sejarah Bundesliga dengan usia 16 tahun 28 hari saat Dortmund kalah dari Union Berlin dengan skor 1-2 pada 18 Desember 2020.
Sampai berita ini turun, belum ada kabar lebih lanjut soal kasus Moukoko dengan mantan pacarnya.