Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada pertarungan pertama, Jorge Masvidal nekat menerima tawaran duel melawan Usman enam hari sebelum laga berlangsung.
Saat itu, Masvidal menggantikan calon lawan awal Usman, Gilbert Burns, yang terpapar virus Corona alias Covid-19.
Datang sebagai pengganti tak lantas membuat Masvidal jadi bintangnya.
Sebaliknya, petarung berjuluk Gamebred itu menelan kekalahan dari Usman.
Baca Juga: Pakai Motor Pabrikan, Valentino Rossi Heran Masih Melaju Lambat
Kala itu, Masvidal menyalahkan waktu persiapan yang sedikit sebagai penyebab ditumbangkan Usman.
Mendengar keluhan tersebut, Usman kemudian memberikan waktu lama kepada Masvidal untuk mempersiapkan pertarungan jilid kedua dengan maksimal.