Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pihak Lille sendiri dikabarkan telah mematok harga untuk kiper berusia 25 tahun tersebut senilai 18 juta euro (sekitar Rp314 miliar).
Baca Juga: Bahagia di Inter Milan, Achraf Hakimi Ingin Bertahan Lebih Lama
Sebuah nominal yang sebenarnya terbilang tidak terlalu mahal, tetapi I Rossoneri juga mengincar beberapa pemain di posisi lain tetap dengan mempertimbangkan kondisi finansial klub.
AC Milan sendiri sejatinya belum melayangkan tawaran resmi kepada pihak Lille lantaran mereka ingin memastikan jawaban dari Donnarumma.
Apabila skenario buruk terjadi dengan penolakan lagi dari Gianluigi Donnarumma, mau tidak mau AC Milan harus mencari kiper baru.