Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Klok Sudah Lama Ingin Tinggalkan PSM Demi Gabung Persija

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 18 April 2021 | 17:00 WIB
Penyerang PSM Makassar, Patrich Wanggai, berduel dengan gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, pada laga fase grup Piala Menpora 2021 yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (22/3/2021) malam WIB. (KOMPAS.com/Suci Rahayu)

Saat itu, Gede Widiade tidak bisa menerima Marc Klok di Persija Jakarta.

Sebab, ia tidak enak dengan manajemen PSM Makassar.

Selain itu, skuad Persija Jakarta juga sudah penuh diisi oleh pemain asing.

Baca Juga: Komentar Makan Konate soal Gol Indahnya dari Jarak 25 Meter ke Gawang Kuala Lumpur

Marc Klok pun batal membela Persija Jakarta.

“Kan pemilik PSM Makassar masih saudara sama saya.”

“Lagi pula waktu itu Marc Klok masih berstatus pemain asing dan dia terikat kontrak bersama PSM Makassar,” kata Gede Widiade.

Baca Juga: Resmi, Rans Cilegon FC Dapatkan Suntikan 3 Pemain Borneo FC

Meskipun batal bergabung pada 2019, impian Marc Klok untuk membela Persija Jakarta akhirnya tercapai di musim 2020.

Ia langsung mendapatkan durasi kontrak hingga 2024 dengan status sekarang ini pemain naturalisasi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P